Cara melihat (query) data di dalam database MySQL lewat Ubuntu terminal


Jika di beberapa tutorial sebelumnya kita sudah mencoba untuk memasukkan data ke dalam database MySQL:

kita mencoba untuk memasukkan data, maka di tutorial kali ini, saya ingin memperlihatkan cara melihat data yang telah dimasukkan ke dalam tabel belajar. Berikut langkah-langkahnya:

Silakan masuk ke dalam MySQL console dengan perintah:

mysql -u root -p

setelah itu, silakan pilih database belajar dengan menjalankan perintah:


use belajar;

setelah itu, list tabel yang akan dilihat datanya dengan menjalankan perintah:


show tables;


maka hasilnya seperti berikut:


kita ingin melihat data apa saja yang telah tersimpan di tabel users di atas, maka kita tinggal menjalankan perintah:

SELECT * FROM `users`;

maka hasilnya akan terlihat seperti di bawah ini:



Keterangan:
  • Tanda * menandakan bahwa semua data ditampilkan,
  • `users` menandakan tabel yang ingin dilihat datanya.

Jika anda ingin melihat beberapa kolom saja, seperti kolom id dan users saja yang ditampilkan, maka anda bisa menjalankan perintah:

SELECT `id`, `user` FROM `users`;

maka hasilnya akan terlihat seperti di bawah ini:



mudah bukan, selamat mencoba :-)

Comments